Cara Pasang Iklan Online
Cara Mengetahui Indikator Iklan yang Berhasil - Sudah tau pentingnya beriklan..? Nah, pengen tahu dong gimana sih tahunya kita kalau iklan kita itu berhasil dengan baik ?

Yaitu dengan...TRACKING IKLAN

Yap, tracking atau bisa kita sebut sebagai indikator ukur apakah iklan kita berhasil atau belum ataukah mana yang perlu kita perbaiki. Untuk UKM fokus yang pertama adalah penjualan. Belumlah branding merek. Jadi yang perlu kita ukur adalah iklan mana yang mendatangkan penjualan.

Enaknya lagi, bila kamu menggunakan pemasaran online, maka segala sesuatunya insyaAllah bisa terukur. Misalnya Facebook Ads yaitu kita beriklan di facebook. Di dashboard FB Ads Manager akan terlihat seberapa banyak iklan kita terlihat oleh orang (baca:target market) dan berapa banyak yang mengklik iklan kita.

Tentu saja di materi iklan tersebut sudah anda cantumkan nomor anda yg bisa dihubungi oleh si target market. Masih banyak lagi yang bisa kamu pakai, misalnya Google Adwords dimana kamu bisa melihat kata kunci apa yang sering dicari dan diketikkan orang saat ingin mencari informasi sebelum membeli produk.

Tracking iklan membuat analisa yg bagus manakah iklan yg kita menarik, murahkah,mahalkah, dan tentu saja
mana yg menghasilkan penjualan. "Kalau yg metode promosi offline gimana Gan?" Oh, misalnya kamu pakai sebar brosur. Ada 2 jenis brosur dengan bahasa iklan yg berbeda. Cantumin aja 2 nomor yg berbeda
pula. Nomor mana yg lebih banyak orang menghubungi itulah yg menjadi tolok ukurnya.

Semoga paham ya......

Jelas ga cukup kalau dijabarkan satu persatu. Tapi pada prinsipnya adalah kamu perlu - mengukur keberhasilan masing-masing iklan yang udah kamu keluarkan biaya untuknya.

About Unknown

Hi there! I am Hung Duy and I am a true enthusiast in the areas of SEO and web design. In my personal life I spend time on photography, mountain climbing, snorkeling and dirt bike riding.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply